Tentang Client

BAF (Bussan Auto Finance) adalah jasa pemberian fasilitas pembiayaan yang memanfaatkan BPKB kendaraan (motor dan mobil) sebagai jaminan pendanaan. BAF Dana Syariah menggunakan akad syariah Ba’i wal Ijrah Muntahiyyah Bit Tamlik dua akad dalam satu perjanjian.

Tujuan Membuat Company Profile

Client ingin merubah haluan dari pemasaran offline ke online, sehingga memutuskan untuk menggunakan website sebagai bahan untuk promosi mereka. Karena client sadar, bahwa mereka tidak boleh tertinggal oleh kompetitor mereka yang sudah lebih dulu memasarkan produk yang sama dengan mengiklankannya di internet.

Desain Website

Desain website yang kami gunakan untuk membuat company profile BAF, menggunakan desain yang modern dan clean, dimana ini bertujuan agar pengunjung bisa betah dan fokus langsung ke infotmasi dari company profile.

Pemberian informasi di setiap pengajuan peminjaman dana diberi detail cara untuk melakukan peminjaman, sehingga sangat membantu pengunjung yang tertarik untuk meminjam dana di BAF.